Thursday, January 20, 2011

Menggunakan Ilustrasi Pada Desain Grafis

Ilustrasi banyak digunakan dalam proyek-proyek desain grafis. Ada beberapa sumber ilustrasi, masing-masing dengan keuntungan dan kerugian dalam hal kualitas, biaya dan waktu.
 
Membuat Ilustrasi Sendiri
Tentu saja, menciptakan ilustrasi sendiri adalah suatu pilihan, asalkan Anda memiliki keterampilan untuk menyelesaikannya. Perangkat lunak yang paling umum untuk pekerjaan ilustrasi adalah Adobe Illustrator, walaupun banyak program, termasuk Photoshop, memiliki perangkat yang diperlukan untuk menyelesaikan pekerjaan ini.
 
Mempekerjakan Illustrator
Jika Anda bukan seorang ilustrator, dan sebuah proyek membutuhkan ilustrasi tersendiri, seorang ilustrator bisa dipekerjakan berdasarkan proyek. Ini sering merupakan pilihan yang paling mahal, karena Anda akan membayar ilustrator untuk waktu mereka.
 
Membeli Ilustrasi yang Sudah Ada
Jika Anda tidak akan membuat sebuah ilustrasi sendiri atau mempekerjakan seseorang, ada banyak tempat untuk membeli gambar ilustrasi yang ada. Banyak situs kumpulan fotografi juga menawarkan ilustrasi. Biaya kumpulan karya ilustrasi dapat sangat bervariasi, tetapi banyak situs menawarkan solusi dengan biaya rendah. Anda akan sering menghabiskan waktu, dan kadang-kadang kehilangan waktu, mencari beberapa situs kumpulan ilustrasi yang tepat. Seperti halnya ilustrasi atau unsur di dalam suatu proyek, pastikan untuk memeriksa hak-hak yang berkaitan dengan penggunaan dan mereproduksi pekerjaan.
 
Koleksi Ilustrasi
Anda dapat membeli koleksi ilustrasi. CD koleksi yang tersedia dapat berisi ribuan, dan kadang-kadang ratusan ribu ilustrasi dengan hanya mengeluarkan sekali biaya. Pastikan untuk memeriksa hak cipta koleksi tersebut, karena ada kemungkinan dikenai pembatasan, termasuk melarang penjualan kembali produk yang memasukkan ilustrasi tersebut. 

Terjemahan dari Using Illustration in Graphic Design. Oleh Eric Miller, About.com

0 comments:

Post a Comment